Istilah – Istilah Dalam Tambang Bawah Tanah

Istilah – Istilah Dalam Tambang Bawah Tanah – Didalam suatu ruang lingkup pekerjaan biasanya ada istilah-istilah khusus yang secara spesifik berhubungan dengan pekerjaan tersebut. Semua itu memiliki tujuan agar dapat membedakan dengan istilah di dalam pekerjaan lain dan bisa mempermudah memahami pekerjaan tersebut.  Hal ini juga ada pada dunia pertambangan.

Istilah – Istilah Dalam Tambang Bawah Tanah

Dalam dunia tambang sendiri terdapat istilah yang tergolong banyak. Anda perlu mempelajari berbagai istilah yang akan sering digunakan dalam dunia pertambangan, apabila Anda berniat memasuki dunia tersebut. Bagi Anda yang tidak pernah memasuki dunia tambang, pasti akan cukup banyak istilah asing.

Istilah Dalam Tambang Bawah Tanah

Berikut adalah beberapa istilah penting yang sering dijumpai pada dunia pertambangan, terutama tambang bawah tanah yaitu

  • Shaft merupakan suatu lubang miring atau virtual yang menghubungkan tambang bawah tanah dengan permukaan bumi. Bagian ini berfungsi sebagai jalan pengangkutan alat- alat kebutuhan tambang, penirisan, karyawan, ventilasi, dan lain – lain.
  • Tunnel atau terowongan merupakan lubang bukaan mendatar atau hampir mendatar yang menembus kedua belah kaki bukit
  • Adit atau terowongan buntu merupakan suatu lubang bukaan mendatar atau hampir mendatar menghubungkan tambang bawah tanah dengan permukaan bumi dan hanya menembus di sebelah kaki bukit saja.
  • Drift merupakan suatu lubang bukaan mendatar pada endapan bijih dan arahnya sejajar dengan dimensi terpanjang dari endapan bijihnya.
  • Cross cut merupakan lubang bukaan mendatar yang memotong atau menyilang dimensi endapan bijih. 
  • Level adalah adit atau drift atau cross cut yang dibuat dengan jarak – jarak yang teratur ke arah vertikal dan biasanya diberi nomor urut secara teratur menurut kedalamannya dari permukaan bumi atau  menurut ketinggiannya dari permukaan laut.
  • Raise merupakan lubang bukaan vertikal dengan posisi agak miring yang dibuat dari level bawah ke level yang diatasnya.
  • Winze merupakan suatu lubang bukaan vertikal dengan posisi agak miring yang dibuat dari level bawah ke level yang bawahnya.
  • Blind shaft merupakan suatu winze atau raise yang memiliki fungsi sebagai shaft namun tidak menembus sampai ke dalam permukaan.
  • Stope atau lombong merupakan suatu ruangan pada tambang bawah tanah dimana endapan bijih sedang di tambang tetapi bukan penggalian yang dilakukan selama development atau pengembangan. 
  • Sump merupakan suatu sumur dangkal yang berfungsi untuk menampung air dan kemudian dipompakan ke permukaan bumi. 
  • Shaft collar merupakan bagian atas dari suatu  shaft yang diperkuat dengan beton kayu atau fiber.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *