Alat Penguji Kekerasan Digital Mitech MHVS-30 – Sudah bukan rahasia lagi bahwa kekerasan telah menjadi faktor penting dalam memastikan kualitas material. Tanpa pengujian kekerasan, hasil produk akhir berpotensi mengalami kecacatan, bahkan boleh jadi membahayakan. Mengingat kekerasan adalah tolok ukur dari seberapa kuat sebuah material dapat menahan tekanan dan beban.
Kekerasan material yang sesuai akan menghasilkan produk unggul yang mampu bertahan dalam berbagai kondisi. Agar lebih mudah, pengukuran kekerasan dapat dibantu menggunakan alat uji. Salah satu alat yang terkenal karena keandalan pengukurannya adalah Mitech MHVS-30.
Selama bertahun-tahun, pengujian kekerasan material telah mengalami perkembangan yang signifikan. Mulanya, pengukuran ini dilakukan secara manual dengan menggunakan pengujian kekerasan skala mikro yang rumit. Namun, kemajuan teknologi telah membawa perubahan besar, khususnya perihal mengukur kekerasan material.
Alat ini adalah solusi cerdas yang cocok untuk pengukuran kekerasan material dalam skala mikro. Biasanya, Mitech MHVS-30 kerap hadir di bidang pengolahan logam, industri elektronik, manufaktur, dan bahkan penelitian. Yuk, kenali alat uji Mitech MHVS-30 secara mendalam!
Mengenal Alat Penguji Kekerasan Digital Mitech MHVS-30
Mitech MHV-30Z merupakan alat canggih yang bekerja berdasarkan prinsip positif persegi panjang piramida berlian identor yang menekan permukaan sampel uji guna menghasilkan indentasi. Nantinya, indentasi tersebut menjadi parameter dari nilai kekerasan material. Metode pengujian ini kerap disebut Vickers hardness test.
Alat ini kerap digunakan dalam pengukuran spesimen mikro, spesimen tipis, pelapisan permukaan dan perlakuan panas benda kerja. Dengan performa yang stabil, alat ini mengadopsi sistem pengukuran optik pembesaran tinggi yang menyesuaikan sumber cahaya dingin, teknologi penginderaan fotoelektrik, dan komputer.
Fitur Alat Uji Kekerasan Digital Mitech MHVS-30
- Memiliki berbagai beban skala hard drive Vickers kecil.
- Mendukung konversi Brinell, Vickers, dan skala kekerasan lainnya.
- Integrasi mekanis dan elektrik ringan dari produk berteknologi tinggi.
- Pengoperasian yang mudah dan intuitif.
- Memiliki printer thermal berkecepatan tinggi yang menghasilkan cetak secara real time.
- Memiliki layar kristal cair LCD besar yang menampilkan visual tes secara jelas.
- Indentor berlian yang tahan lama dan akurat.
- Memiliki perangkat fotografi opsional yang mencapai indentasi terukur dan mikrostruktur material untuk pengambilan analisis.
- ISO 6507, ASTM E92, JIS Z2244, GB/T4340.2
Alat ini tidak hanya membantu memastikan kualitas produk, tetapi juga membuka jendela baru untuk penelitian material yang lebih mendalam dan inovasi yang lebih besar. Bersamaan dengan pesatnya teknologi, MHVS-30 memainkan peran penting dalam menjaga daya saing industri. Yuk, gunakan Mitech untuk pengukuran material yang andal dan lebih baik!